Tahapan Penelitian
Tahapan-tahapan penelitian ini ada tiga tahapan dan
ditambah dengan tahap terakhir penelitian yaitu tahap penulisan laporan hasil
penelitian. Tahap-tahap penelitian tersebut adalah (1) tahap pra lapangan, yang
meliputi menyusun rancangan penelitian, memilih lapangan penelitian, mengurus
perizinan, menjajagi dan menilai keadaan lapangan, memilih dan memanfaatkan
informan, menyiapkan perlengkapan penelitian dan menyangkut persoalan etika
penelitian; (2) tahap pekerjaan lapangan, yang meliputi memahami latar
penelitian dan persiapan diri, memasuki
lapangan dan berperan serta sambil mengumpulkan data, (3) tahap analisis data,
yang meliputi analisis selama dan setelah pengumpulan data; (4) tahap penulisan
hasil laporan penelitian.